DbClix

Rabu, 26 Mei 2010

Polytron Mulai Fokus Pada Produk "Home Applliances"

Jumat, 21 Mei 2010 21:10 WIB
Jakarta (ANTARA News) - Besarnya peluang pasar nasional dan internasional terhadap peralatan rumah tangga (home applliances) pada tahun-tahun mendatang, membuat brand Polytron mulai fokus untuk membesarkan produksi dan penjualan peralatan elektronik kategori keperluan rumah tangga.

"Banyak riset membuktikan pada tahun-tahun mendatang, keperluan masyarakat terhadap peralatan audio visual, seperti televisi maupun mini-compo akan menurun, sedangkan home applliances meningkat," kata Santo Kadarusman, Public Relations & Marketing Event Manager PT Hartono Istana Teknologi di Jakarta, Jumat.

Saat ini, bahkan, Polytron sudah menyiapkan strategi bisnis dan penjualan baru peralatan rumah tangga demi memenuhi peluang yang sudah di depan mata, kata Santo yang menjadi bagian dari keluarga besar Polytron sejak Juli 2005, dalam pembukaan kembali Showroom Polytron di Grand Indonesia Shopping Town, Jakarta dan mengumumkan penyediaan Layanan Mobil Service AC.

Namun, Santo tidak menjelaskan secara terperinci langkah-langkah strategi bisnis dan penjualan tersebut kecuali dengan menunjukkan bahwa produk-produk Polytron selalu mengalami peningkatan kualitas dan mengadopsi sebanyak mungkin keinginan masyarakat luas.

Santo juga menambahkan, produk-produk Polytron adalah produk terbaik yang dipersembahkan oleh karya putera Indonesia. Dengan kombinasi inovasi dan kerja keras serta team work itulah, sampai saat ini produk di bawah bendera PT Hartono Istana Teknologi mengantongi 23 paten (yang dipatenkan di Indonesia, Kanada dan Amerika Serikat) yang diakui dan sebagai bukti komitmen tinggi dan inovasi.

Selain itu, produk Polytron juga sudah merambah mancanegara antara lain Thailand, Filipina, Srilanka, India, Pakistan, Uni Emirat Arab, dan Argentina.

"Selaku produsen elektronik dalam negeri terbesar dan terkemuka di Indonesia merek Polytron semakin menunjukkan komitmen dalam memberikan layanan terbaik kepada konsumen setianya," kata Santo yang punya banyak jurus untuk meningkatkan penjualan Polytron itu.

Showroom Lebih Lengkap

Seiring dengan peningkatan kebutuhan konsumen akan produk elektronik, Polytron sebagai produsen elektronik dalam negeri yang terbesar dan terkemuka, membuka kembali Showroom Polytron yang berlokasi di Grand Indonesia Shopping Town, East Mall, Lantai 3, Jl MH Thamrin No 1, Jakarta Pusat dengan produk yang lebih lengkap.

Dibuka pertama kali dibuka pada 5 September 2007. Setelah mengalami proses renovasi selama 6 bulan, kini Showroom Polytron Grand Indonesia dibuka kembali guna memberi kemudahan bagi masyarakat dan pelanggan setia Polytron untuk melihat secara langsung produk-produk unggulan dan berkualitas dari Polytron.

Santo juga berharap bahwa kehadiran Showroom Polytron Grand Indonesia akan meningkatkan citra positif bagi Polytron yang selama ini telah tercipta melalui serangkaian produk-produk unggulan yang berkualitas tinggi, apalagi lokasinya yang berada di pusat perbelanjaan berkelas dan eksklusif seperti Grand Indonesia Shopping Town. Selain itu, Showroom Polytron Grand Indonesia ini akan menjadi lokasi utama untuk memasarkan dan mengenalkan produk-produk unggulan Polytron.

Showroom Polytron yang memiliki luasan 77.5 meter persegi tersebut akan menampilkan produk-produk unggulan Polytron seperti LCDTV 123, TV Dignity, TV L-SIDI, Home Theater, BB3500, Audio Radio Compo seri Xcel, seri Funtastic, MiniMax, Lemari es Side by Side, Lemari es dua pintu, AC Standing Floor, Air Conditioner, Washing Machine dan Water Dispenser.

Seiring dengan pembukaan kembali Showroom Polytron Grand Indonesia, dalam kesempatan yang sama Polytron juga meluncurkan Layanan Mobil Service AC. Bagi para pemilik Air Conditioner Polytron, cukup menghubungi Toll Free Number (layanan bebas pulsa) ke nomor 0 800 1 100999 maka teknisi andal Polytron akan mengunjungi lokasi konsumen pemilik AC Polytron.

"Teknisi andal kami siap mendatangi lokasi pemilik AC Polytron di wilayah Jakarta. Kami melayani servis dengan jam operasional mulai pukul 08:30 sampai dengan pukul 17:30 WIB, setiap hari Senin sampai dengan Jumat dan 08:30 - 14:30 di Sabtu," ujar Santo. Biaya jasa servis yang dikenakan berkisar Rp 50.000 an, sementara isi freon termasuk jasa Rp 90.000.

Menurut Santo, layanan ini memberi alternatif bagi pemilik AC Polytron yang mengalami kerusakan namun karena aktifivasnya cukup padat hingga tidak mempunyai waktu dan tidak usah repot-repot untuk membawa AC-nya ke Pusat Servis Polytron.

Untuk Layanan Mobil Service AC, Polytron saat ini menyediakan 5 unit mobil yang siap mendatangi lokasi konsumen di wilayah Jadetabek, yang di kemudian hari bisa ditambah jumlahnya jika mendapatkan respon positif dari konsumen.

PT Hartono Istana Teknologi sebagai produsen Polytron telah berkarya selama 33 tahun dan satu-satunya produsen elektronik lokal - tanpa prinsipal yang terus menerus memajukan industri elektronik di tanah air melalui serangkaian produk-produk inovatif yang telah diluncurkan dan berhasil menuai sukses baik di pasaran Indonesia maupun ketika diekspor ke negara-negara asing, dimana keseluruhan produk Polytron lahir dari tangan putra-putri Indonesia melalui pabrik yang berlokasi di Sayung, Semarang dan Kudus, Jawa Tengah.

Kekuatan dari Polytron ada pada kualitas suaranya dan bisnis utamanya adalah untuk terus memproduksi kualitas yang tinggi dengan banyak melakukan investasi di segala bidang termasuk teknologi dan riset.

Untuk layanan pelanggan, saat ini Polytron memiliki 50 lokasi service center di 48 kota di Indonesia, dan juga melalui Toll Free Number (layanan bebas pulsa) ke nomor 0 800 1 100999 serta melalui email ke service@polytron.co.id. Produk-produk Polytron saat ini tidak terbatas pada produk audio video saja, namun sudah merambah pada Home Applliances (Refrigerator, Air Conditioner, Washing Machine, Chest Freezer, Freezer, Water Dispenser, dan Show Case).
(P005*R016/B010)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Zonaclix - A Place to Earn online!